Senin, 25 November 2024 04:22 WIB

Advetorial

Tim Pencak Silat Kaltim Optimis Raih Banyak Kemenangan di Pra Popnas Zona IV

Redaktur: Redaksi
| 211 views

Sebagian skuad pencak silat Kaltim yang akan berlaga di pra Popnas.

Samarinda, Afiliasi.net - Pencak silat Kalimantan Timur (Kaltim) dinilai memiliki peluang besar untuk meloloskan banyak atletnya pada ajang Pra Popnas Zona IV yang digelar di Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Tim pencak silat Kaltim membawa 29 atlet, yang sebagian besar merupakan pelajar-pelajar berbakat dari Sekolah Khusus Olahraga Indramayu (SKOI), Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPLP), serta PPLPD.

Pelatih pencak silat Kaltim, Sri Murni, menjelaskan bahwa dari 29 atlet yang dibawa, 17 di antaranya akan bertanding di nomor tarung, sementara sisanya berkompetisi di kategori seni, baik tunggal, ganda, maupun beregu.

"Kami membawa 29 atlet, dengan 17 di antaranya bermain di nomor tarung dan sisanya di kategori seni," ujar Sri Murni.

Murni yakin, dengan materi atlet yang telah mendapatkan pembinaan khusus, tim pencak silat Kaltim berpotensi meloloskan banyak atlet ke ajang Pekan Olahraga Nasional (Popnas) 2025. Terlebih, sebagian besar atlet Kaltim sudah memiliki pengalaman bertanding yang cukup matang, berkat jam terbang yang lumayan.

Pencak silat Kaltim juga sudah mempersiapkan atlet-atletnya dengan pelatihan dan pembinaan yang intensif sejak gelaran Kejuaraan Daerah (Kejurda) beberapa waktu lalu. Dengan adanya TC (Training Center), persiapan mereka dinilai sudah matang dan siap menghadapi pertandingan.

"Kalau dari pengalaman, mereka sudah teruji sejak masih di kelas pra-remaja. Termasuk satu atlet yang pada Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) lalu berhasil meraih perak. Jadi, saya kira peluang kami cukup besar," tutup Murni.

Tim pencak silat Kaltim siap bertarung dengan penuh percaya diri dan bertekad untuk meloloskan sebanyak mungkin atlet menuju Popnas 2025. (ADV/Dispora)

Editor: Redaksi


TOPIK BERITA TERKAIT: #dispora-kaltim #pra-popnas-kendari #tim-pencak-silat-kaltim #kontingen-kaltim #popnas-2025 #sri-murni 

Berita Terkait

IKLAN