Samarinda, Afiliasi.net – Nama Stadio Madya Sempaja yang sudah akrab di telinga masyarakat kini resmi berganti menjadi Gelora Kadrie Oening setelah diresmikan Gubernur Kaltim Isran Noor pada Senin, 30 Mei 2022.
Kepada awak media, pergantian nama tersebut diterangkan Isran Noor lantaran menimbang sosok Kadrie Oening atas kontribusinya dalam pembangunan di Kota Samarinda.
Adapun pergantian nama menjadi Gelora Kadrie Oening itu sebelumnya diusulkan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) pada November 2021 silam dan langsung mendapat persetujuannya.
"Ya setuju saja saat mendengar usulan tersebut," kata Isran Noor kepada awak media, Senin, 30 Mei 2022.
Untuk diketahui, Stadion Madya Sempaja di Jalan KH Wahid Hasyim, Kelurahan Sempaja Selatan, Kecamatan Samarinda Utara ini sebelumnya dikenal masyarakat luas setelah pernah menjadi salah satu Venue penyelenggaraan PON 2008. Saat itu Kaltim bertindak sebagai tuan rumah.
Isran Noor kemudian bercerita banyak tentang sosok Kadrie Oening dalam proses pembangunan di Kota Samarinda.
Hal ini tak lepas dari jasa besar Kadrie Oening, salah satu kebijakan Kadrie Oening yang cukup diingat dan melekat adalah menghapus pengoperasian becak di Samarinda saat menjabat sebagai Wali Kota Samarinda ke-3 yakni pada tahun 1967 sampai 1980.
"Kadrie Oening ini orangnya teguh, banyak jasanya pada pembangunan di Samarinda," ujar Isran.
Pergantian nama Gelora Madya Sempaja menjadi salah satu tokoh di Samarinda ini juga dikatakan Isran Noor agar Kadrie Oening dikenang dan diingat jasanya dalam perjalanan pembangunan di Kota Tepian.
"Agar nama Kadrie Oening diingat oleh generasi saat ini dan mendatang," pungkas Isran. (Jr/adv/diskominfoKaltim)
TOPIK BERITA TERKAIT:
#pemprov-kaltim