Samarinda, Afiliasi.net - Puluhan muda-mudi berhasil diamankan Satuan Polisi Pamong Praja dalam giat razia di tiga Hotel dan Guest House pada Jum'at, 4 Maret 2022 lalu.
Menanggapi hal tersebut, Anggota Komisi IV DPRD Samarinda, Suriani mengaku prihatin atas diamankannya 21 orang bukan pasangan suami-istri itu.
"Pastinya kita prihatin. Di zaman sulit ini masih aja mau melakukan hal-hal yang tidak terpuji. Selain di bawah umur mereka bukan pasangan yang sah," ujar Suriani saat dihubungi wartawan Afiliasi.net, Sabtu, 5 Maret 2022.
Suriani mengatakan bahwa sebenarnya anak muda di Kota Tepian masih memiliki masa depan cerah seandainya tidak terjerat dalam pergaulan bebas.
"Lebih bagus berpikiran melakukan kegiatan yang bermanfaat. Untuk dirinya dan orang-orang sekitarnya," ucapnya.
Selain itu, ia juga meminta kepada pihak orang tua ataupun elemen masyarakat agar lebih memberikan perhatian bahkan mengawasi di lingkungan sekitarnya.
Meski begitu, Suriani menguraikan bahwa para muda-mudi lah yang sebenarnya harus lebih mengerti terkait dengan perbuatannya.
"Perangkat masyarakat tidak ada yang mau membiarkan. Tidak perlu diawasi terus menerus. Itu kesadaran dari diri sendiri. Anak-anak kita sudah diberi edukasi, tinggal mereka membangun pemikiran mereka," jelasnya.
Tak lupa, Suriani juga di setiap sosialisasinya dengan masyarakat selalu memberikan imbauan serta edukasi terkait dengan bahaya dari pergaulan bebas.
"Di beberapa kesempatan bertemu masyarakat atau konsituen juga kita pasti menyelipkan edukasi untuk para warga," sebutnya. (*)
Penulis : Vicky
TOPIK BERITA TERKAIT:
#pergaulan-bebas #komisi-iv #dprd-kota-samarinda #suriani