Kolase foto Nikita Mirzani dan Surat Laura Meizani Untuk Polda Metro Jaya (tangkapan layar dari instagram @nikitamirzanimawardi_172)
Afiliasi.net - Laura Meizani Mawardi, atau Lolly, mengajukan surat permohonan penangguhan penahanan untuk ibunya, Nikita Mirzani, yang saat ini ditahan atas dugaan pemerasan. Dalam surat bertuliskan tangan tersebut, Lolly menyatakan kesiapannya menjadi penjamin dan menekankan peran Nikita sebagai tulang punggung keluarga.
"Ibu saya adalah seorang single parent, satu-satunya yang mencari nafkah dan membiayai kehidupan saya dan kedua adik saya yang belum dewasa dan belum mampu mencari nafkah sendiri," tulis Lolly dalam suratnya.
Ia juga memastikan bahwa ibunya akan kooperatif dalam proses hukum dan tidak akan melarikan diri, menghilangkan barang bukti, atau mengulangi dugaan tindak pidana. "Tidak melarikan diri, tidak menghilangkan barang bukti, tidak mengulangi dugaan tindakan pidana, tidak mempersulit jalannya proses hukum di Direktorat Siber Polda Metro Jaya," lanjutnya.
Meski demikian, pihak kepolisian tetap melanjutkan penahanan terhadap Nikita Mirzani. Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary, menyatakan bahwa keputusan tersebut diambil berdasarkan bukti dan keterangan yang telah dikumpulkan.
Kasus ini bermula dari laporan dugaan pemerasan terhadap pengusaha skincare Reza Gladys pada 3 Desember 2024. Setelah pemeriksaan lebih lanjut, Nikita Mirzani dan asistennya, Mail Syahputra, resmi ditahan pada 4 Maret 2025.
Surat permohonan Lolly yang diunggah di akun Instagram resmi Nikita Mirzani mendapat perhatian luas dari publik. Banyak warganet yang memberikan dukungan dan memuji keberanian Lolly dalam membela ibunya di tengah situasi sulit.(*)
TOPIK BERITA TERKAIT:
#nikita-mirzani #lolly #surat-penangguhan #polda-metro-jaya