Nikita Mirzani saat di Tahan di Polda Metro Jaya (net)
Afiliasi.net – Artis Nikita Mirzani resmi ditahan oleh Polda Metro Jaya atas dugaan kasus pemerasan dan pengancaman terhadap pengusaha skincare Reza Gladys. Penahanan ini dilakukan setelah Nikita menjalani pemeriksaan intensif sebagai tersangka bersama asistennya, Ismail (IM).
Dilansir dari laman cnnindonesia, Kombes Pol. Ade Ary Syam Indradi, selaku Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, menyatakan bahwa penahanan akan berlangsung selama 20 hari ke depan di Rutan Polda Metro Jaya. Keputusan ini diambil untuk mencegah tersangka melarikan diri, menghilangkan barang bukti, atau mempengaruhi saksi lain.
Kasus ini bermula dari laporan Reza Gladys pada 3 Desember 2024. Setelah penyelidikan, polisi menemukan bukti yang cukup untuk menetapkan Nikita dan asistennya sebagai tersangka. Dalam pemeriksaan, keduanya menjawab 109 pertanyaan dari penyidik sebelum akhirnya ditahan.
Saat digiring menuju tahanan, Nikita terlihat santai dan tersenyum mengenakan baju tahanan berwarna oranye. Penyidik juga menyita sejumlah barang bukti terkait kasus ini.
Kasus ini menambah deretan kontroversi yang melibatkan Nikita Mirzani dalam beberapa tahun terakhir. Hingga saat ini, pihak kepolisian masih terus melakukan pendalaman terhadap perkara tersebut.(*)
TOPIK BERITA TERKAIT:
#nikita-mirzani #mail #pemerasan #reza-gladyz