Afiliasi.net - Tepat malam ini, bulan tahun Hijriah akan memasuki salah satu bulan haram yaitu bulan rajab. Apa keutamaan dari bulan haram?
Bulan Rajab juga dikenal dengan sebutan “Al-Ashamm” atau memiliki arti “yang tuli”, karena pada bulan ini tidak terdengar gemerincing senjata pasukan perang. Umat Islam dilarang mengadakan peperangan di bulan-bulan haram.
Dan pada tahun ini, tanggal 1 Rajab 1445 Hijriah jatuh pada tanggal 13 Januari 2024. Itu artinya, malam 1 Rajab jatuh pada hari ini, Jumat, 12 Januari 2024.
Keutamaan Bulan Rajab
Dalam Al-Quran surah At-Taubah ayat 36 Allah berfirman: "Inna 'iddatasy-syuhuri 'indallahisna 'asyara syahran fi kitabillahi yauma khalaqas-samawati wal-arda min-ha arba'atun hurum."
Artinya: Sesungguhnya bilangan bulan pada sisi Allah adalah dua belas bulan, dalam ketetapan Allah di waktu Dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya empat bulan haram.
Allah SWT memberikan ampunan bagi setiap manusia yang bertaubat di bulan Rajab dan jika ia mau beribadah. Ampunan-Nya diberikan untuk segala dosa yang diperbuat.
Selain itu, pada bulan Rajab sebuah perjalan istimewa yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW dikenal dengan sebutan Isra Miraj.
Beliau melakukan dua perjalanan penting dari Masjidil Haram di Makkah ke Masjidil Aqsa di Yerussalem. Lalu dilanjut menuju Sidratul Muntaha atau langit ke tujuh. Rangkaian perjalanan Rasulullah terjadi hanya dalam satu malam di bulan Rajab.
Doa ketika Malam 1 Rajab
Atas keistimewaan bulan Rajab ini, diberikanlah perintah agar umat islam berdoa dan berdzikir sebanyak-banyaknya. Adapun doa yang dicontohkan Rasulullah yaitu:
اللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْ رَجَبَ وَشَعْبَانَ وَبَلِّغْنَا رَمَضَانَ
Allâhumma bârik lanâ fî rajaba wasya‘bâna waballighnâ ramadlânâ.
Artinya: Duhai Allah, berkahilah kami pada bulan Rajab dan bulan Sya’ban dan pertemukanlah kami dengan bulan Ramadlan (Lihat Muhyiddin Abi Zakariya Yahya bin Syaraf An-Nawawi, Al-Adzkâr, Penerbit Darul Hadits, Kairo, Mesir)
Selain membaca doa memasuki bulan Rajab di atas, Rasulullah juga menganjurkan umat Muslim untuk mengamalkan ibadah sunnah lainnya, seperti puasa sebanyak-banyaknya sebagaimana dilakukan pada bulan-bulan haram lainnya.
Editor: Siti Mu'ayyadah
TOPIK BERITA TERKAIT:
#doa #malam-rajab #keutamaan-bulan-rajab