Jumat, 22 November 2024 01:53 WIB

Daerah

Lantik Kepala Dinas PUPR dan Dispora Baru, Wali Kota Samarinda: Jangan Korupsi

Redaktur: Rahmadani
| 1.243 views

Suasana Wali Kota Samarinda, Andi Harun saat melantik Kepala Dinas PUPR dan Disporapar Samarinda, Kamis, 25 Agustus 2022 di rumah jabatannya. (Jeri Rahmadani/Afiliasi.net)

Samarinda, Afiliasi.net - Wali Kota Samarinda, Andi Harun, resmi melantik dua kepala dinas baru di lingkungan Pemerintah Kota Samarinda. Pengambilan sumpah kedua Pegawai Negeri Sipil (PNS) itu dilakukan di aula rumah jabatan wali kota, Jalan S Parman, Kamis, 25 Agustus 2022. 

Dua pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) anyar Kota Tepian itu adalah Muslimin selaku Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) dan Desi Darmayanti selaku Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR). 

Wali Kota Andi Harun mengatakan, seluruh kepala dinas yang turut menghadiri pelantikan pun telah diberi arahan. Paling utama ia menekankan gaya kepemimpinan kepala dinas harus selalu melibatkan seluruh staf OPD. 

"Karena bisa jadi gagasan dan ide yang bagus itu dari bawah. Itu yang saya maksud kolaborasi dan sinergi. Tidak harus melulu dari pimpinan. Bersinergi, baik teman sejawat, sesama pegawai, dan mitra kerja," ucap Andi Harun kepada awak media. 

Andi Harun pun meminta pimpinan OPD baik yang baru dilantik ataupun yang sudah bekerja agar selalu turun ke lapangan guna mengetahui kondisi faktual. 

"Tidak zaman lagi kepala dinas selama sepekan hanya menghabiskan waktunya di ruang kerja. Harus banyak turun ke lapangan. Agar keadaan yang dihadapi masyarakat dengan kebijakan yang akan dilakukan itu selaras," tegas Andi Harun. 

Ketiga, lanjut dia, para kepala dinas diminta melaksanakan kepatuhan disiplin baik yang bersifat teknis, misalnya kepegawaian, fungsi dan tugas, atau strategis yang bertujuan mencapai visi misi pemerintah. 

"Tidak korupsi dan menyalahgunakan wewenang, dan paling utama bersama-sama mewujudkan visi misi pemerintah," pungkas mantan Wakil Ketua DPRD Kaltim itu. (*)


TOPIK BERITA TERKAIT: #andi-harun #pemkot-samarinda #pelantikan #disporapar-samarinda #pupr-samarinda #desi-darmayanti #muslimin 

Berita Terkait

IKLAN